Kamis, 03 Desember 2009

Award

Bertepatan dengan peringatan hari guru 21 November 2009 yang lalu, sebagian guru di Kal Tim berbahagia karna sudah ke 4 kali nya Pemprov dan Dinas Pendidikan memberikan penghargaan kepada para guru Berprestasi dan Berjasa. Para pemegang kebijakan memberi 2 istilah berbeda, guru Berprestasi adalah sebutan untuk para Guru yang mengukir prestasi di ajang Guru Teladan (istilah dahulu) atau mengikuti event event nasional dan internasional dan meraih juara I, II atau III. Sedangkan guru Berjasa, adalah guru yang dianggap berjasa karna telah turut menghantarkan siswanya hingga meraih kejuaraan ditingkat nasional. Seperti ungkapan kepada Dinas Provinsi Bp. Syafruddin selalu mengatakan bahwa guru berjasa memegang peranan penting terhadap keberhasilan anak2 didiknya hingga mereka membawa harum daerah dan bangsa, maka sudah selayaknya diberi penghargaan. Dengan kriteria tadi jelaslah sudah seorang guru berjasa dianggap membentuk prestasi siswa dari NOL hingga Juara atau mengubah ZERO to be A HERO. Lalu bagaimana dengan guru yang pada saat kebetulan hanya sekedar menemani dan secara kebetulan sang anak juara masih bolehkah disebut berjasa ? Mungkin hal ini lah yang harus ditelaah baik baik, sehingga tidak ada beban bagi yang menerimanya dan rasa iri dari yang tidak ikut menikmatinya mengingat jumlah rupiah yg diterima cukup lumayan meskipun tahun ini jauuuuh menurun 50 % dari tahun tahun sebelumnya